Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kehormatan, Komarudin Watubun, menegaskan, partai berlambang banteng moncong putih bukanlah partai sembarang yang bisa dipermainkan.
Menurutnya, PDI Perjuangan kuat karena bersatu dan bersatu karena kuat. ‘’Jadi kader harus bersatu. Partai ada aturan main yang ditaati,” tegas Komarudin.
Ditambahkannya, siapapun yang bergabung dengan PDI Perjuangan harus mengikuti aturan dan mekanisme dalam partai, tidak boleh ada tindakan di luar aturan. ‘’Siapapun dia kalau mau bergabung dengan banteng moncong putih harus taat aturan,” katanya.***