Bupati Bolsel Beri Peringatan Tegas Saat Kunker Dan Safari Ramadhan Di Kecamatan Helumo

Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Hi. Iskandar Kamaru, S.Pt., M.Si., Bersama Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid, Melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) Sekaligus Safari Ramdhan Di kecamatan Helumo, Kamis (20/Maret/2025).

 

Bacaan Lainnya

Diketahui sebelumnya pemda bolsel telah melaksanakan rangkaian kunker sekaligus safari Ramadhan di beberapa kecamatan, dan untuk saat ini helumo merupakan kecamatan yang mendapat jatah untuk disambangi oleh bupati dan wakil bupati dalam agenda yang sama.

Bertempat di desa pangia, kegiatan ini diawali dengan penjemputan adat gorontalo (moloapo), oleh tokoh-tokoh adat kepada bupati dan wakil bupati bolsel, serta dilanjutkan dengan pembagian paket sembako kepada keluarga kurang mampu, buka bersama, sholat maghrib dan sholat tarawih berjamaah.

 

Dalam sambutannya bupati menyampaikan permohonan maaf, sebab kunker di kecamatan helumo sempat dua kali tertunda karena menerima kunjungan dari wamendagri dan kunjungan kerja dari gubernur, kunker di helumo merupakan titik terakhir yang dilaksanakan oleh pemda.

 

“atas nama pemerintah daerah kami mohon maaf, karena kunker saat ini sempat dua kali tertunda dikarenakan ada kunjungan yang tidak kala penting dari Wamendagri dan Gubernur sulawesi utara (Sulut) Yulius Selvanus Komaling (YSK)”, ujarnya.

Ia pun menambahkan, untuk mendukung program presiden yaitu makan bergizi gratis (MBG) pemda bolsel terus membangun koordinasi dengan pemerintah provinsi. langkah-langkah pemda dalam memaksimalkan program ini, diantaranya akan mencari bangunan yang dapat dikontrak untuk dijadikan posko atau dapur umum, selain itu petugas nya adalah ibu-ibu yang berada diwilayah tersebut agar pemberian makan bergizi gratis berjalan dengan maksimal.

 

Sebelum menutup sambutannya, bupati memberi penegasan buat seluruh tenaga pendidik yang bertugas dibawah naungan pemda dan tim medis yang bekerja di puskesmas sekitar, agar tetap mengabdi dengan baik dan bertugas secara profesional.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *