KOTAMOBAGU (20/5) – Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani, turut menjadi peserta lomba dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Kota Kotamobagu, Senin 20 Mei 2024.
Kegiatan berlangsung di Alun-alun Bokihotinimbang Kotamobagu, juga diikuti Dandim 1303 Bolmong, Letkol Inf Fahmil Harris SIP, Kapolres Kotamobagu, AKBP Dasveri Abdi SIK dan Kepala Kejaksaan Negeri Kotamobagu, Elwin Agustian Khahar SH MH.
Pj Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani, mengatakan, kegiatan lomba memperingati HUT Kota Kotamobagu, melibatkan semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
“Hari ini dilaksanakan lanjutan berbagai kegiatan lomba dalam rangka Hari Ulang Tahun ke–17 Kota Kotamobagu dengan melibatkan semua instansi termasuk juga Siswa – Siswi SD dan SMP di Kota Kotamobagu, seperti Lomba Gerak Jalan,” tutur.