KPU Bolmong Gelar Sosialisasi Tahapan Pencalonan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati

Ketua KPU Kabupaten Bolmong, Afif Zuhri, membuka dengan resmi rapat koordinasi dan sosialisasi tahapan pencalonan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bolmong Tahun 2024. (F: RADARTOTABUAN.COM)

BOLMONG (25/7) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) menggelar rapat koordinasi dan sosialisasi tahapan pencalonan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bolmong Tahun 2024, di ruang Kinalag Hotel Sutanraja Kotamobagu, Kamis 25 Juli 2024.

Kegiatan yang diikuti unsur pimpinan Partai Politik (Parpol) ini, dibuka dengan resmi oleh Ketua KPU Kabupaten Bolmong, Afif Zuhri.

Bacaan Lainnya

Afif mengatakan, sosialisasi kali ini sangat penting lantaran membahas terkait dokumen yang menjadi syarat calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolmong.

“Sosialisasi ini sangat penting, sebab terkait syarat-syarat yang harus dipenuhi oleh calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolmong,” terangnya.

Sehingganya, selain tahapan pencalonan, para peserta sosialisasi betul-betul memahami materi yang disampaikan narasumber.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *