“Berangkat dengan niat suci, kembali dengan predikat haji mabrur. Pemerintah dan masyarakat mendoakan kelancaran perjalanan dan keselamatan seluruh jamaah haji Sulawesi Utara,” ujar Yulius dalam sambutannya.
Sebagai bentuk perhatian, Gubernur menyerahkan bantuan tali kasih dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara secara simbolis kepada calon jamaah, disambut antusias dan rasa haru oleh para peserta haji.

Acara turut dihadiri oleh Kakanwil Kemenag Sulut H. Ulyas Taha, Kepala Kemenag Manado Hj. Rugaya Udin, Asisten I Pemprov Sulut, jajaran Forkopimda, Ketua MUI Sulut dan Manado, Ketua IPHI Sulut, serta pejabat dan undangan lainnya.(*)