“Kami penyelengara berharap, simulasi ini dapat memberikan pemahaman terutama kepada para KPPS selaku ujung tombak dari KPU agar dapat menjalankan tugasnya dengan baik sehingga pada pelaksanaan pemungutan, perhitungan suara di setiap TPS nanti bisa selesai dengan hasil yang memenuhi harapan kita bersama. Mari sukseskan Pemilu tahun 2024 degan aman damai, serta jujur dan adil (jurdil) harap Ketua KPU Kotamobagu.
Sementara itu Asisten 1 Pemerintah Kota Kotamobagu, Nasli Paputungan, S.E., saat melakukan simulasi di TPS menghimbau pada Pemilu yang tinggal 13 hari lagi, momentum ini merupakan sarana bagi kita untuk memilih pemimpin, dan keterwakilan rakyat, bukan sarana bagi kita untuk bertikai atau memutuskan tali silaturahmi.
“Oleh karena itu mari kita bersama-sama menjaga kemananan ketertiban dan kita sukseskan Pemilu serentak 2024 yang jujur dan adil, (Jurdil),” harap Nasli. (*)