Sementara itu, Sekda Kotamobagu Sofyan Mokoginta berharap, para peserta khususnya dari Pemerintah Kotamobagu, dapat mengikuti Diklat Pimnas ini dengan sebaik-baiknya agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal.
“Tahun ini pemkot mengirim lima kepala OPD untuk mengikuti Diklat. Harapannya tentu mereka dapat mengikuti Diklat ini dengan sebaik mungkin, mulai hari ini sampai dengan 7 September nanti. Sehingga ilmu yang didapatkan disini, dapat diimplementasikan pada saat kembali di Kotamobagu,” tandasnya.
Diketahui, Kepala OPD yang mengikuti Pimnas II ini masing-masing, Yusrin Mantali, Inspektur Daerah, Anki T. Mokoginta, Kadisbudpar Kotamobagu, Fenty D. Mifta, Kadis Pertanian, Roy Paputungan, Kadis Dukcapil Kotamobagu dan Kepala BKPP, Deevy R. Rumondor.***