Manado (22/7) Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Sulut dan Kota Manado lakukan koordinasi kelembagaan di Kantor Baznas Provinsi Sulut.
Ketua Baznas Kota Manado Taufiq Permata menjelaskan agenda ini merupakan program kelembagaan Baznas dalam berkoordinasi untuk meningkatkan kerjasama Baznas dalam satu wilayah Provinsi Sulut.
“Sebagai Lembaga Pemerintah Non Struktural yang bertugas mengumpulkan Zakat Infaq dan Sedekah bagi Mustahak (golongan penerima) tentunya berkoordinasi untuk memantapkan implementasi program Baznas secara vertikal” Ujar Taufiq.
Dalam koordinasi ini hadir Ketua Baznas Provinsi Sulut Lutvia Alwi didampingi 2 Wakil Ketua Kenedy Paputungan, Anwar Sandiah dan Staff Pelaksana Ramadhan Rusi
Adapun point yang dibicarakan meliputi Pertama, strategi pengumpulan Baznas dan optimalisasi UPZ (Unit Pengumpul Zakat) di Kota Manado di instansi pemerintah, BUMN dan Swasta.
Kedua, pemetaan dan sinkronisasi data mustahik antara Baznas Provinsi dan Kota Manado.